Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Demak | Media Informasi dan Transparansi Peradilan # Anda Memasuki ZONA INTEGRITAS Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih - Melayani (WBBM) # JANGAN RUSAK INTEGRITAS KAMI DENGAN MEMBERI IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN KEPADA PEGAWAI PENGADILAN AGAMA DEMAK | Pengadilan Agama Demak "SIAP" (Semangat, Integritas, Akuntabel, Profesional)

(05/11/2025) Briefing Rabu Pagi: Tingkatkan Kedisiplinan, Pelayanan Sigap, dan Budaya Bersyukur

Demak, 5 November 2025 – Pengadilan Agama Demak kembali melaksanakan kegiatan rutin Briefing Rabu Pagi pada Rabu (05/11/2025) pukul 08.00 WIB bertempat di Ruang PTSP Pengadilan Agama Demak. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan petugas Pos Bantuan Hukum (Posbakum).

Dalam briefing kali ini, Sekretaris Pengadilan Agama Demak, Mulyono, S.Kom., bertindak sebagai pemateri. Dalam arahannya, beliau menekankan pentingnya membangun budaya kerja yang berorientasi pada pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan.

Beliau menyampaikan beberapa poin utama, yaitu:

  1. Tingkatkan kedisiplinan dalam bekerja, baik disiplin waktu maupun dalam menjalankan tugas sesuai SOP.

  2. Bersyukur dalam setiap kondisi, dengan bekerja sepenuh hati dan menjaga sikap positif dalam menjalankan tugas.

  3. Pelayanan sigap dan responsif, memberikan informasi yang jelas, cepat, dan ramah kepada pihak yang membutuhkan layanan.

  4. Memperhatikan kelengkapan atribut, karena atribut lengkap menjadi bagian dari wibawa dan profesionalisme petugas pelayanan pengadilan.

“Sebagai garda terdepan pelayanan, PTSP adalah wajah pertama Pengadilan Agama Demak di mata masyarakat. Sikap sigap, disiplin, dan ramah akan menjadi cerminan kualitas pelayanan kita,” ujar beliau dalam arahannya.

Kegiatan briefing ini merupakan komitmen Pengadilan Agama Demak dalam menjaga dan meningkatkan mutu pelayanan, serta membangun budaya kerja yang profesional, disiplin, dan berintegritas. Melalui briefing rutin, diharapkan seluruh petugas dapat terus memberikan pelayanan terbaik dan mendukung terwujudnya visi Mahkamah Agung, yaitu “Peradilan yang Agung.”


Hubungi Kami

Pengadilan Agama Demak Kelas I-B

Jl. Sultan Trenggono No. 23 Kab. Demak- Jawa Tengah 59516

Telp: (0291) 6904046

Whatsapp : 0851 7238 4046

Fax: (0291) 685014

Email : pademak01@gmail.com

Tautan Media Sosial

  Pengadilan Agama Demak I-b

 

  @pa.demak

 

  Pengadilan Agama Demak

 

   @pa_demak